sharing · Tech

How to Install Android SDK

Pada kesempatan sebelumnya saya telah menjelaskan mengenai Android, sekarang saya ingin menjelaskan mengenai cara-cara menginstal Android SDK.
Jika anda belum memiliki Android SDK, maka anda dapat mengunduhnya

http://developer.android.com/sdk/download.html?v=android-sdk_r05-windows.zip

Setelah itu kemudian ekstrak file arsip tersebut.
Kemudian lakukan pengistalan dengan cara mengeksekusi file SDK Setup.exe.
Jangan lupa bahwa anda harus terhubung ke internet untuk instalasi Android SDK.

Setelah itu lakukan instalasi paket-paket Android SDK.
Installed packages
-Klik “Installed Packages” pada bagian kiri.
-Pastikan SDK Location sesuai dengan lokasi SDK Android anda.
-Kemudian klik “Update All…”
update android packages
-Kemudian akan muncul windows baru, klik “accept all” lalu klik “Install Selected”
Accept install
-Kemudian tunggu proses instalasi

Lakukan juga penginstallan paket-paket yang telah ada di Repository Android.
-Klik menu “Available Packages” di sebelah kiri
-Jika belum ada daftar website repository maka tambahkan site dengan mengklik “Add Site..” di sebelah kiri bawah lalu tambahkan

https://dl-ssl.google.com/android/repository/repository.xml

-Kemudian tambahkan tanda centang di site tersebut
-Lalu site tersebut akan ter-breakdown menjadi paket-paket yang disediakan
-Centang di paket yang kita inginkan
-Lalu klik “Install Selected”
Available packages

Jika anda menggunakan jaringan internet yang menggunakan proxy, jangan lupa mengatur alamat proxy yang digunakan
-Klik “Setting” di menu sebelah kir
-Lalu isikan alamat proxy anda
-Klik “Save & Aplly”
Set proxy

Demikian cara-cara instalasi Android SDK. Untuk cara-cara Integrasi Android SDK dan Eclipse akan saya post selanjutnya.

17 tanggapan untuk “How to Install Android SDK

  1. Boss, maap newbie pengguna spica. Apa sebenarnya kegunaan SDK? Selain screen shot. Trus ada sarankah untuk koneksi internet menggunakan modem spica? Saya pakai pdanet selalu salah user dan password, pakai easy tether tidak pernah sukses. Mohon petunjuk. Nanya ke pak Harmoko ga dijawab euy

    1. SDK digunakan sebagai environtment yang memungkinkan berjalannya suatu aplikasi,
      mengenai masalah anda maaf saya belom bisa menjawab karena keterbatasan saya juga,
      saya malah bukan pengguna handset android,
      di sini saya share tentang SDK adalah untuk para pengembang android agar dapat menjalankan aplikasi yang dibuatnya yang dibuat dalam PC atau laptop

  2. mas saya newbie nih di android..mau tau donk klo perbedaan android sama windows tuh apa??? android OS kan?? apakh waktu instalasi memerlukan HDD yang kosong??

  3. maaf mas, saya newbie yg ru pke android. kbetulan krn terlalu tergiur promo jd kayaknya saya salah pilih ke android wiigo indosat. nah mnurut saya hp ini jauh dr kehebatan android sebenarnya, terlalu biasa ja dan jujur saya sangat kecewa dg performanya. yg ingin saya tanyakan apakah hp ini bs diupgrade ke 2.1 atau lebih? trs bagaimana cara hard resetnya? krn kayaknya sekarang dah sering error. mohon bantuannya mas, apa aja lah buat optimalisasi hp ini..makasih sebelumnya 🙂

  4. instalisasi pada saat avaibale package cukup lama dan saya harus terhubung online ada ga caranya supaya bisa di jalankan secara off line

Tinggalkan komentar